PCtren – Bagi Anda pengguna perangkat berbasis sistem Android yang terbilang masih awam dan bingung untuk memilih mana aplikasi yang baik untuk meningkatkan kinerja perangkat Android Anda, ada baiknya untuk mengikuti tips-tips berikut ini agar Anda tidak lagi mengeluh tentang kinerja Android Anda yang sangat lambat sehingga dapat mengganggu aktivitas Anda di dalam penggunaan perangkat Android tersebut. Beberapa tips yang dapat Anda terapkan terhadap perangkat Android Anda agar kinerjanya dapat berjalan dengan lancar, antara lain :
Gunakan Browser yang Baik
Bagi Anda yang gemar melakukan aktivitas berselancar di dunia maya, disarankan untuk menggunakan browser dari pengembang luar selain browser bawaan Android, seperti Dolphin Browser HD. Dengan menggunakan browser seperti Dolphin Browser HD, dipastikan aktivitas browsing Anda dapat berjalan dengan lancar dan efektif tanpa kendala apapun.
Gunakan Optimizer Android
Alternatif lain untuk dapat meningkatkan kinerja perangkat Android Anda adalah dengan menggunakan aplikasi pendukung seperti Android Booster atau Android Assistant. Aplikasi tersebut bekerja dengan mematikan seluruh program yang tidak Anda butuhkan serta sedang berjalan di dalam sistem perangkat Android Anda yang dapat memakan daya baterai Anda lebih besar serta membebankan kinerja perangkat keras perangkat Android Anda yang akan berdampak lambatnya kinerja perangkat Android Anda.
Menghemat Daya Baterai
Hematlah terhadap kondisi daya baterai Anda dengan menggunakan aplikasi pendukung seperti Juice Defender yang bekerja untuk mengatur berbagai fitur perangkat Android yang tidak terlalu Anda butuhkan, seperti kecerahan layar hingga dalam hal kestabilan sinyal perangkat Android Anda. Aplikasi ini telah diunduh oleh 7 juta orang dan memiliki 3 profil penghematan daya baterai Anda, seperti profil seimbang, agresif dan ekstrem.
Memonitor Penggunaan Data Internet
Hal yang satu ini juga merupakan salah satu cara untuk dapat membuat kinerja perangkat Android Anda bekerja secara efektif dan sesuai dengan kebutuhan Anda yaitu memonitor penggunaan data internet Anda. Untuk dapat memonitor penggunaan data internet Anda, Anda dapat menggunakan aplikasi bernama Onavo yang bekerja untuk memonitor dan memberikan Anda sebuah statistik untuk mengetahui seberapa besar data internet yang telah Anda gunakan. Dengan aplikasi Onavo ini, Anda juga dapat lebih menghemat pengeluaran dana Anda.
Gunakan Anti Virus Terbaik
Virus juga dapat memperlambat kinerja perangkat Android Anda dikarenakan virus tersebut berjalan pada sistem perangkat Android Anda yang berdampak buruk terhadap kinerja perangkat Android itu sendiri. Gunakan Antivirus NetQin yang merupakan antivirus favorit yang banyak sekali digunakan oleh pengguna perangkat berbasis sistem operasi Android. Antivirus NetQin tersebut, dapat Anda unduh secara gratis di Google Play.