PCtren – Samsung yang sedang bekerja keras untuk meluaskan penjualan smartwatch miliknya yaitu Galaxy Gear, sepertinya membuat Apple tertarik menjadi pesaing Samsung di pasar smartwatch di dunia.
Sejak beberapa bulan ini, Apple dikabarkan sedang sibuk untuk menggarap perangkat terbarunya yang berbentuk smartwatch yang diperkirakan dengan nama iWatch. Belum lama ini beredar sebuah foto yang dimuat oleh AppleInsider dan diklaim merupakan prototipe dari iWatch.
Demi merebut kejayaan di pasar teknologi dunia, Apple selalu mencoba untuk membuat inovasi-inovasi terbaru dan salah satunya adalah mencoba untuk menggarap sebuah smartwatch. Pada gambar yang dimuat oleh AppleInsider tersebut, prototipe yang diklaim sebagai iWatch terlihat cukup aneh, karen hanya menggunakan tombol-tombol konvesional khas perangkat tahun 90-an. Tombol tersebut dimaksudkan untuk mengintegrasikan dengan headset merk Apple yang dilengkapi dengan lubang audio tunggal dan lubang mikrofon.
Setelah diusut, ternyata AppleInsider memperoleh foto tersebut dari sebuah buku Hartmut Esslinger yang berjudul “Keep It Simple” yang berisi tentang desain awal produk Apple. Buku tersebut menampilkan betapa inovatifnya Apple mencoba menggarap sebuah perangkat.
Sampai saat ini pihak Apple belum memberikan konfirmasi secara resmi tentang foto yang diperkirakan prototipe dari iWatch tersebut. Rencananya, iWatch akan dilucurkan pada tahun 2014 ini dan sampai saat ini juga, Apple belum membocorkan seperti apa wujud iWatch.