PCtren, Jakarta – Lenovo hari ini mengumumkan komitmennya terhadap perusahaan besar dengan meluncurkan LENOVO THINK FORWARD 2015 – SOLUTIONS DAY FOR MANUFACTURE.
“Inovasi telah mengakar dalam DNA Lenovo dan membantu kami terus meningkatkan dan menyempurnakan bisnis kami; dan kami sangat antusias untuk berbagi semangat inovasi ini dengan pelanggan kami. ini merupakan bukti dari komitmen berkelanjutan Lenovo dalam membantu perusahaan untuk meningkatkan produktivitas dan efisiensi operasional dengan dukungan teknologi,” kata Irene Sentosa, SMB Director, Lenovo Indonesia, dalam konferensi pers di Cikarang – Jawa Barat, Selasa.
Irene juga mengatakan memilih JABABEKA Industrial Estate sebagai lokasi yang sesuai untuk memulai rangkaian acara untuk industri manufaktur karena JABABEKA merupakan salah satu pusat manufaktur utama di Indonesia di mana perusahaan lokal dan multinasional berinvestasi dan berkontribusi terhadap perekonomian negara.

“Kami percaya diri bahwa fokus kami pada sektor manufaktur ini akan memberikan kontribusi besar bagi bisnis kami di Indonesia,” tambahnya.
Lenovo Solutions Day 2015 menampilkan rangkaian lengkap solusi TI Lenovo dengan menggandeng mitra solusi Lenovo yakni Intel Indonesia Corporation, Microsoft Indonesia, Astra Graphia dan Global Trend Asia.