PCtren – Western Digital (WD) kembali meluncurkan produk-produk terbarunya pada Kamis 4 September 2014 yang lalu. Pada kesempatan tersebut WD meluncurkan 3 Hard-Drive sekaligus antara lain WD Red, WD Red Pro dan WD Green yang telah menggunakan teknologi NASware versi 3.0 yang diklaim dapat meningkatkan kinerja sistem.
“Dengan ekspansi dan evolusi keluarga WD Red, WD sekali lagi memberikan pelanggan setianya peningkatan kapasitas hingga 6 TB, meningkatkan dukungan bay count hingga 8 bay, meningkatkan luas produk dengan WD Red Pro dan lebih banyak fitur lainnya dengan generasi terbaru teknologi NASware,” ujar Matt Rutledge, Senior Vice President and General Manager, WD Storage Technology.
WD Red
WD Red telah disematkan dengan teknologi 3D Active Balance Plus yang berguna untuk meningkatkan kinerja dan kehandalan WD Red secara keseluruhan. WD Red ini tersedia dengan kapasitas mulai dari 1 TB hingga 6 TB yang dapat mendukung hingga 8 sistem NAS bay tanpa harus mengurangi kinerja dari setiap Hard-Drive yang digunakan. Dan untuk dapat lebih meningkatkan kinerjanya, WD juga menggunakan teknologi NASware terbaru yaitu NASware versi 3.0 pada WD Red ini.
Harga : WD Red 5 TB – $261 (Rp. 3.052.641), WD Red 6 TB – $314 (Rp. 3.672.525)
WD Red Pro
WD Red Pro ini sangat cocok digunakan untuk keperluan bisnis segmen menengah hingga keatas. Perbedaan yang paling mencolok dari WD Red Pro ini dengan WD Red adalah WD Red Pro dapat mendukung Hard-Drive NAS hingga 16 bay sistem NAS.WD Red Pro ini juga telah disematkan teknologi NASware versi 3.0 untuk mendongkrak kinerjanya agar lebih baik.
Harga : WD Red Pro 2 TB – $167 (Rp. 1.953.222), WD Red Pro 3 TB – $209 (Rp. 2.444.451), WD Red Pro 4 TB – $272 (Rp. 3.181.296)
WD Green
Sama halnya seperti WD Red dan WD Red Pro, WD Green juga telah ditingkatkan kapasitas penyimpanannya yang saat ini tersedia dengan kapasitas 5 TB dan 6 TB yang sangat cocok digunakan untuk konsumen yang membutuhkan Hard-Drive dengan kapasitas penyimpanan yang besar. WD Green ini juga dapat terintegrasi dengan baik pada layanan Cloud milik WD seperti WD My Cloud, My Cloud EX2, My Cloud EX4, My Cloud Mirror dan My Books.