PCtren – Mendengarkan musik ataupun menonton sebuah video pada saat waktu senggang merupakan aktivitas yang menarik, terutama jika mendengarkan musik atau menonton video melalui ponsel karena dapat Anda lakukan dimana saja dan kapan saja. Bagi Anda pengguna ponsel dengan sistem operasi Windows Phone 8 juga dapat Anda lakukan dengan menggunakan aplikasi-aplikasi Media Player yang banyak sekali akan Anda temukan di dunia maya. Sebenarnya sistem operasi Windows Phone 8 telah menyediakan Media Player, namun mungkin format file yang didukung oleh Media Player bawaan Windows Phone 8 tidak cukup lengkap dan sebagian dari Anda ingin menggunakan aplikasi pihak ketiga agar Anda dapat mendengarkan musik atau menonton video dengan berbagai macam format. Bagi Anda yang ingin mengunduh aplikasi Media Player pihak ketiga di situs resmi Windows Phone Store yang menyediakan berbagai aplikasi untuk Windows Phone 8 yang beralamat di www.windowsphone.com, ada 3 aplikasi Media Player terbaik yang wajib Anda unduh jika Anda menginginkan aplikasi Media Player dengan fitur dan dukungan file media yang lengkap dibandingkan dengan aplikasi Media Player bawaan Windows Phone 8, antara lain adalah :
Multimedia 8
Aplikasi Multimedia 8 memiliki tampilan Modern User Interface (UI) dan mendukung berbagai jenis file musik dan video bahkan video dengan format 3D. Selain itu, Multimedia 8 ini juga memiliki fitur TV Streaming dan fitur Capture yang dapat Anda gunakan untuk membuat screenshoot video yang Anda inginkan.
VK Media Player
Dengan VK Media Player Anda dapat memutar file musik ataupun video dengan tampilan yang menarik. Selain itu pada saat Anda memutar file musik, Anda dapat mendengarkan musik sambil melihat lirik dengan fitur Lyrics yang telah disediakan oleh VK Media Player ini dan Anda juga dapat mengunduh cover album lagu yang sedang Anda putar.
VLC Media Player Mobile
VLC Media Player mungkin juga tidak asing lagi bagi Anda yang gemar menonton file video di komputer. Saat ini VLC Media Player Mobile juga dapat Anda gunakan untuk memutar berbagai file video sepert DVD, Blu-Ray Disc dan berbagai jenis file video lainnya untuk ponsel dengan sistem operasi Windows Phone 8.
Dengan adanya aplikasi-aplikasi Media Player tersebut, saat ini Anda dapat lebih mudah memutar berbagai file video ataupun musik di ponsel Windows Phone 8 Anda.